30/01/15

Doa & Dzikir Sehari-hari

Judul Buku: Doa & Dzikir Sehari-Hari Sepanjang Masa Berdasarkan al-Qur’an dan Hadits
Penulis: Akhmad Muhaimin Azzet & M. Alwi Fuadi
Penerbit: Sinar Kejora, Yogyakarta
Tebal: 140 hlm.
ISBN: 978-602-980-112-5

Harga: Rp.28.900   Rp.26.000


Berdoa adalah bentuk ibadah seorang hamba kepada Allah Swt. Di samping itu, berdoa merupakan cara memohon agar hidup kita berlimpah berkah dan rahmat dari-Nya. Berdoa sungguh penting agar kita dimudahkan dalam segala urusan serta dikaruniai kebahagiaan dunia dan akhirat.

Buku ini menyuguhkan doa-doa berdasarkan al-Qur’an dan hadits Nabi Saw. yang penting untuk diamalkan dalam keseharian. Di antaranya ialah doa agar mudah menghadapi semua urusan, doa agar diberi rezeki berlimpah dan berkah, doa terbebas dari utang dan kefakiran.

Ada pula suguhan doa-doa khusus seusai shalat sunnah, seperti shalat Hajat, Istikharah, Taubat, dan Istisqa’. Ada juga sajian dzikir yang sangat perlu diamalkan sehari-hari, mulai dari dzikir pagi hari, siang hari, sampai malam hari.

Keistimewaan buku ini adalah karena di dalamnya juga ada doa khusus acara syukuran, bacaan akan meminang, doa sesudah akad nikah, doa walimatul ‘urus, doa untuk pengantin, doa khusus suami kepada istri seusai akad nikah, doa aqiqah dan tasmiyah, doa menempati rumah baru, dll.

Sungguh, berdoa kepada Allah Swt. itu penting agar apa yang kita harapkan terkabul. Lebih dari itu, agar setiap detik hidup kita lebih bermakna, bernilai ibadah, dan semoga mendapatkan ridha-Nya.

6 komentar:

  1. Doa adalah sarana agar kita bisa terkoneksi dengan Allah, berdialog dan menumpahkan segala unek-unek tanpa malu atau segan. Apalagi bila doanya sudah dicontohkan Rasulullah, sungguh penting ini. Zikir membuat kita ingat bahwa kita ini tak bisa betul-betul mandiri tanpa bantuan Tuhan, dan melalui perantara orang lain ya Kang Mas.

    Doa juga menguatkan dan bahkan menyembuhkan. Terima atas informasi buku yang bermanfaat ini :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Benar sekali apa yang panjenengan tulis itu, Kangmas Belalang Cerewet. Dengan demikian, semoga kita termasuk hamba yang senang sekali dalam berdoa kepada Allah 'Azza wa Jalla.

      Sama-sama, makasih juga atas kunjungannya ya, Kangmas :)

      Hapus
  2. Assalamu'alaikum, saalam kenal kang Azzet, Doa adalah kebutuhan hidup. Adab dalam setiap menjalankan aktivitas. Allah begitu mencintai hamba-Nya yg berdoa memohon hal kebaikan dan memohon ampunan dgn khauf dan roja'. Zikir senantian menjadi mediasi yg baik untuk berkomunikasi dgn Allah, menemani dalam setiap doa yg kita panjatkan pada Allah. Semoga buku ini bermanfaat untuk banyak orang, aamiin.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wa'alaikumusalam wr.wb.
      Salam kenal juga ya, Mbak Aisyah Safitri. Sungguh, terima kasih banyak atas kunjungannya. Benar sekali, Mbak, berdoa adalah kebutuhan hidup. Dengan demikian, menandakan bahwa kita membutuhkan Allah Swt. Makasih juga atas doanya ya. Allaahumma aamiin...

      Hapus
  3. Assalamuálaikum wrwb... Tadz, doá dan dzikir yang terangkum dlm buku tsb, apakah disebutkan sumbernya? Misalnya doa aqiqah, bersumber dari hadist shahih yang diriwayatkan oleh..... mhn infonya ya tadz. Maturnuwun

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wa'alaikumusalam wr.wb.
      Sebagian besar doa yang ada dalam buku dilengkapi sumbernya, misal dari hadits riwayat siapa, namun ada juga yang tidak. Makasih ya, Mas Anton.

      Hapus